Cara Mengubah Background Menjadi Transparant di Photoshop

Halo teman - teman, kali ini saya akan membagikan Cara Mengubah Background Gambar Menjadi Tranpsaran di Photoshop. Nah gambar dengan background transparan ini biasanya dibutuhkan para desainer atau editor foto yang memerlukan gambar png untuk desainnya gaess. Biasanya, hal seperti ini dilakukan jika belum juga mendapat gambar transparan yg diinginkan di mbah Google gaes seperti yang saya lakukan biasanya hehehe ^_^

Oke, tanpa berlama - lama, langsung saja langkah pertama yaitu membaca do'a 😊, setelah itu silahkan buka photoshop kalian, kemudian klik FILE (lokasinya di pojok kanan atas), pilih OPEN.

1

Setelah itu akan muncul jendela pop up, silahkan pilih gambar yang ingin dihilangkan backgroundya. Lalu klik OPEN.

2

Jika sudah, teman - teman bisa ke layer background lalu tekan CTRL + J untuk mencopy layer sampai muncul Layer 1.

3

Kemudian, klik Layer 1, dan silahkan pilih Magic Wand Tool (disebelah kiri atas), jika teman - teman tidak menemukan toolnya, silahkan Klik Kanan pada Quick Selection Tool (letaknya dibawah lasso tool), lalu pilih Magic Wand Tool.

4

Setelah itu, teman - teman bisa langsung KLIK di BACKGROUND yang POLOS dan secara otomatis background akan terseleksi.

5

Jika seleksinya masih belum rapi, teman - teman bisa merapikannya dengan cara tekan dan tahan tombol SHIFT lalu sapukan pointer mouse ke area yang diinginkan untuk MENAMBAH seleksi, atau jika ngin MENGURANGI seleksi, teman - teman bisa tekan dan tahan ALT sambil disapukan ke area yang diinginkan.

6

Setelah terseleksi dengan baik, langsung saja tekan DEL pada keyboard untuk menghapus backgroundnya. Dan jangan lupa untuk sembunyikan Layer Background dengan cara Klik pada icon "lihat" di samping layer background.

7

Lalu kita hilangkan seleksinya dengan cara tekan CTRL + D pada keyboard hingga hilang seleksinya.

8

Dan gambar transparan siap disimpan 😉.

Untuk menyimpan gambar, klik FILE lalu pilih SAVE AS.

9

Setelah itu, silahkan anda namai gambar tadi dengan nama yang anda inginkan. Di menu FORMAT, pilih PNG kemudian klik save.

10

Lalu akan muncul jendela pop up, klik OK.
dan silahkan lihat hasilnya di folder tempat anda menyimpan tadi.

11

Hasil Menghilangkan Background Gambar
Baik teman - teman, sekian dulu tutorial Cara Mengubah Background Menjadi Transparan di Photoshop.
Jika ada yang ingin ditanyakan, silahkan tulisakan di kolom komentar yaa 😉
Terima kasiiih ^_^

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon